- Detail
- Ditulis oleh FEB UGM
- Kategori: Agenda
- Dilihat: 3681
Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM) bekerjasama dengan Bank Rakyat Indonesia (BRI) menyelenggarakan Program "BRI Wirausaha Rakyat". Perjanjian Kerjasama ini secara simbolis telah dilakukan pada hari Selasa, 3 April 2012 di Ruang Auditorium, Gedung Pertamina Tower Lt.6, Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Gadjah Mada, Jl. Humaniora No. 1 Bulaksumur Yogyakarta. Penandatanganan PKS ini disaksikan oleh Direktur UMKM BRI, Djarot Kusumayakti sementara dari pihak Universitas Gadjah Mada disaksikan oleh Wakil Rektor Bidang Sistem Informasi dan Keuangan UGM Dr. Didi Achjari,S.E.,Akt., M.Com
Kesepakatan yang terjadi antara FEB UGM dengan BRI antara lain mencakup:
- FEB UGM bersama BRI menyelenggarakan Program BRI Wirausaha Rakyat yang ditujukan untuk mahasiswa dan fresh graduate dari Universitas Gadjah Mada
- BRI memberikan dukungan melalui Dana Bina Lingkungan BRI untuk Riset Pengembangan Produk dalam upaya mengembangkan usaha inovatif di sektor manufaktur dengan skala UMKM.
- FEB UGM menjadi fasilitator dalam penyediaan fasilitas ruangan UMKM Corner sebagai sarana kegiatan diskusi hingga konsultasi administrasi untuk peserta program.
- FEB UGM memberikan dukungan pada pemanfaatan laboratorium di seluruh lingkungan UGM sebagai sarana riset pengembangan produk oleh mahasiswa BRI Wirausaha Rakyat.
- Peserta program BRI Wirausaha Rakyat berkomitmen untuk mengembangkan produk manufaktur hasil riset untuk pembangunan ekonomi daerah.
Semakin hari, semakin banyak anak muda Indonesia yang memiliki ide kreatif namun mampu menyeimbangkan waktu antara kegiatan akademis dan kegiatan sosial. Tidak jarang ide-ide kreatif tersebut kemudian berkembang menjadi sebuah bentuk usaha baru yang dapat meningkatkan kualitas ekonomi dan menciptakan lapangan pekerjaan. Namun sayangnya usaha mereka sering terkendala pada masalah modal.
Memperhatikan kondisi tersebut Bank BRI dan UGM, tergugah untuk mencari model yang dapat memotivasi para mahasiswa dan alumni UGM untuk berusaha memunculkan ide-ide usaha kondusif dan dapat direalisasikan di dunia usaha nyata.
Program BRI Wirausaha Rakyat dirancang dengan visi dan misi menghasilkan mahasiswa wirausaha terbaik UGM yang berjiwa kemasyarakatan, tangguh, inovatif, dan berdaya saing. Tujuannya adalah untuk memasyarakatkan semangat kewirausahaan kepada mahasiswa dan kaum muda serta mendorong mahasiswa terbaik UGM untuk menjadi wirausaha yang mampu ikut menciptakan lapangan kerja baru, terutama di daerah asal dan membangun sinergi antara kelompok wirausaha baru dengan potensi Bank Rakyat Indonesia.
Hal ini memberikan banyak manfaat kepada mahasiswa, dunia usaha, BRI dan FEB UGM sendiri. Untuk mahasiswa misalnya; mendapatkan kesempatan untuk mewujudkan ide bisnisnya. Bagi dunia usaha, dapat memperkuat ekonomi daerah. Bagi BRI, dapat memperkuat citra sebagai Bank Pro-UMKM, pemuda dan daerah. Sedangkan bagi FEB UGM sendiri adalah menciptakan mahasiswa dan alumni dengan mental pencipta lapangan kerja dan mendorong mahasiswa untuk memadukan ilmu, riset dan praktis.
Untuk mewujudkan hal tersebut, FEB UGM bersama BRI tidak segan untuk mematok angka IPK 3.0 sebagai syarat akademis untuk mengikuti program, ide bisnis pun didorong untuk berorientasi daerah dan usaha yang akan dibangun merupakan usaha baru demi keberhasilan visi program.
Program BRI Wirausaha Rakyat terdiri dari 3 tahap, yakni tahap seleksi yang dilakukan oleh FEB UGM, kemudian tahap riset pengembangan produk yang dilaksanakan dengan pendampingan dosen UGM, menggunakan Dana Bina Lingkungan BRI dan yang terakhir adalah tahap mulai usaha; dimana peserta diwajibkan mengajukan proposal yang bankable untuk selanjutnya menjadi mitra BRI. Hasil yang diharapkan dari program ini adalah terciptanya Wirausaha Rakyat BRI untuk disalurkan ke daerah dengan purwarupa produk manufaktur berskala UMKM.
Dokumen Profil Kegiatan dan Panduan Teknis Proposal BRI Wirausaha Rakyat, unduh disini.
Informasi selengkapnya dapat menghubungi Penelitian dan Pelatihan Ekonomika dan Bisnis (P2EB FEB UGM), di alamat:
P2EB FEB UGM
Gedung Pertamina Tower Lt. 2 Jl. Humaniora No. 1 Bulaksumur Yogyakarta 55281
Telp (0274) 548517 ext 355/354 Fax (0274) 580765
Situs: www.p2ebfebugm.com
Email: Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Contact Person :
- Wahyuni Arum (Ketua) (0857 29350 339)
- Reza Erlangga (Humas) (0877 1983 4499)
- Handisna Hashfi (P2EB) (0819 0303 1990)
- Detail
- Ditulis oleh FEB UGM
- Kategori: Agenda
- Dilihat: 2025
Dalam rangka membangkitkan minat kewirausahaan dikalangan mahasiswa, Penelitian dan Pelatihan Ekonomika dan Bisnis, Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (P2EB FEB UGM) bekerjasama dengan Bank Rakyat Indonesia (BRI) membentuk wadah pendidikan kewirausahaan yang bertajuk "BRI Wirauasaha Rakyat." Berkaitan dengan hal tersebut P2EB FEB UGM akan menyelenggarakan acara Sarasehan Sore Bicara Kewirausahaan, yang akan dilaksanakan pada:
- Hari, tanggal : Rabu, 09 Mei 2012
- Pukul : 15.45 WIB - selesai
- Tempat : Selasar FEB UGM
Acara ini terbuka bagi mahasiswa FEB UGM.
- Detail
- Ditulis oleh FEB UGM
- Kategori: Agenda
- Dilihat: 2468
Career and Network Center Master of Management FEB UGM (CNC MMUGM) akan menyelenggarakan Career Days 2012 pada tanggal 22 - 26 Mei 2012. Acara ini dikhususkan bagi alumni Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada. Bagi alumni FEB UGM yang berminat untuk mengikuti acara ini diharapkan mengisi aplikasi online mulai tanggal 12 April - 8 Mei 2012. Selain menyelenggarakan acara Career Days 2012 tersebut, CNC MMUGM juga menyelenggarakan seminar dengan topik "Prepare Yourself for Brighter Career," seminar ini akan dilaksanakan pada:
- Hari, tanggal: Rabu, 22 Mei 2012
- Pukul: 08:00 - 12:00 WIB
- Tempat: Auditorium MM FEB UGM
Informasi lebih lanjut silahkan menghubungi Affandi (081328476700), Icha (08563420349), atau kunjungi website CNC MMUGM di http://cnc.mmugm.ac.id
- Detail
- Ditulis oleh FEB UGM
- Kategori: Agenda
- Dilihat: 2914
Ikatan Mahasiswa Akuntansi Gadjah Mada (IMAGAMA) Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada menggelar Seminar Nasional dengan topik "Sustainability Accounting for Better Business and Environment," seminar tersebut akan diselenggarakan pada:
- Hari, tanggal: Sabtu, 28 April 2012
- Pukul: 07:00-16:00 WIB
- Tempat: Auditorium Magister Manajemen FEB UGM
Menghadirkan pembicara-pembicara sebagai berikut:
Keynote Speaker: Balthasar Kambuaya (Menteri Lingkungan Hidup Republik Indonesia)
Sesi I
- Zaki Baridwan (Guru Besar UGM)
- Ali Darwin (Direktur Eksekutif National Center for Sustainability, Reporting - NSCR)
Sesi II
- Karen Agustiawan (Direktur Utama PT. Pertamina Persero)
- Parmaningsih Hadinegara (Vice President PT. Danone Aqua)
- Yusuf Wibisana* (Assurance Partner PricewaterhouseCoopers)
Moderator
- Sesi I : Rusdi Akbar (Dosen FEB UGM)
- Sesi II: Arief Surya Irawan (Dosen FEB UGM)
Materi Seminar
- Sesi I: Proses pengukuran dan pelaporan akuntansi sosial dan lingkungan
- Sesi II: Implementasi proses pengukuran dan pelaporan akuntansi sosial dan lingkungan yang dilakukan oleh dunia usaha
Tiket: Rp. 50.000,- (D3/S1) dan Rp. 60.000,- (S2/Umum), tiket dapat diperoleh di:
- Selasar FEB UGM: 2-6, 9-13, 16-20 dan 23-27 April 2012
- MM UGM: 2-6 April 2012
- Gedung Bonaventura Atma Jaya: 16-20 April 2012
- STIE YKPN: 23 - 27 April 2012
Fasilitas : Makan siang, Seminar kit, Coffee break, dan Sertifikat.
Informasi selengkapnya silahkan menghubungi: Andre (085730099518) dan Shirine (08567944233), atau kunjungi website GMAD 2012 http://gmad.feb.ugm.ac.id
- Detail
- Ditulis oleh FEB UGM
- Kategori: Agenda
- Dilihat: 2259
Program Magister Sains dan Doktor Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada bekerjasama dengan Bakrie Center Foundation mengadakan Kuliah Tamu dengan pembicara Vikram Nehru (Senior associate in the Asia Program at the Carnegie Endowment and Former Chief Economics, World Bank). Topik yang akan dibicarakan pada Kuliah Tamu tersebut adalah "Southeast Asia's Challenges and Prospect in the Next Decade".
Kuliah Tamu akan dilaksanakan pada:
- Hari, tanggal : Selasa, 3 April 2012
- Pukul : 12:30 - 14:00 WIB
- Tempat : Auditorium BRI Lt.3, Gd. Program Magister Sains dan Doktor FEB UGM
Informasi dan pendaftaran silahkan menghubungi : Bagian Admisi Program Sains dan Doktor FEB UGM, telp 0274 580726, 524607-607.
- Detail
- Ditulis oleh FEB UGM
- Kategori: Agenda
- Dilihat: 2526
Program Magister Sains dan Doktor Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada mengadakan acara diskusi dengan topik "Diagnosing the Indonesian Economy - Toward Inclusive and Green Growth". Pada acara tersebut akan dihadiri oleh:
- Pembicara: Dr. Muhammad Ehsan Khan (Principal Economicst, Asian Development Bank),
- Penanggap: Dr. Anggito Abimanyu (Dosen FEB UGM),
- Moderator: Dr. Artidiatun Adji (Dosen FEB UGM)
Acara akan dilaksanakan pada:
- Hari, tanggal : Kamis 29 Maret 2012
- Pukul : 07:30 WIB - Selesai
- Ruang : R.Auditorium BRI lt 3, Program Magister Sains dan Doktor FEB UGM
Informasi dan pendaftran dapat melalui : Bagian Admisi Program Magister Sain dan Doktor FEB UGM , Telp. 0274 580726, 524607-609.
Halaman 135 dari 156