Program pertukaran mahasiswa sebagai sarana mengenal lebih dekat budaya lokal Indonesia
- Detail
- Kategori: Berita
- Dilihat: 2799
Jum’at 12/02, FEB UGM menyelenggarakan acara Welcome Cocktail bagi mahasiswa asing yang mengikuti program pertukaran dan double degree di FEB UGM. Untuk semester II 2009/2010 ini Tercatat 16 mahasiswa asing mengikuti perkuliahan di program S1 Internasional FEB UGM. Ke-16 mahasiswa tersebut terdiri dari:
- Timotheus van der Hoff & Boudewijn Pols (University of Groningen, Belanda),
- Alexander Otten & Jeanny Tepe (Arnhem Business School Belanda),
- Matthieu Boullet & Elise Dailly(ESCEM School of Business and Management Tours-Poitiers),
- Cher Cyrus Werner & Esmee Leonarda Petra de Loo (AVANS University Belanda),
- Jorunn Lie Bjelland (Agder University Norwegia)
- Kaja Lorentzen (Agder University Norwegia)
- Lene Aspaugh-Hansen (Agder University Norwegia)
- Tina Nordby (Agder University Norwegia)
- Hans-Christian Grung-Olsen (Agder University Norwegia)
- Miriam Melby (Agder University Norwegia)
- Anke Winkler & Sandra Pawlischta (Pforzheim University, Jerman)
Acara Welcome Cocktail ini dihadiri oleh Dekan FEB UGM Prof. Marwan Asri, MBA., Ph.D., para Wakil Dekan FEB UGM dan Direktur Program S1. Prof Marwan Asri memberikan sambutan singkat dan sekaligus memberikan wejangan kepada para mahasiswa asing bahwa program pertukaran yang diikuti sebaiknya dimanfaatkan juga untuk mengenal lebih dekat budaya lokal di sekitar mereka. Prof. Marwan Asri menganjurkan para mahasiswa asing untuk berpakaian batik setiap hari Jumat, dalam rangka ikut melestarikan batik agar lebih dikenal oleh masyarakat mancanegara.
Kesempatan acara tersebut dimanfaatkan juga untuk mensosialisasikan unit-unit kerja di lingkungan FEB UGM agar mahasiswa asing menjadi familier. Unit-unit kerja yang diperkenalkan adalah unit akademik, perpustakaan FEB, unit Sistem Informasi FEB.