- Detail
- Ditulis oleh Rizal
- Kategori: Kerja Sama
- Dilihat: 986
Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM) resmi menandatangani nota kesepahaman dengan PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia pada Jumat (25/08). Penandatanganan dilaksanakan di Ruang Kertanegara FEB UGM. Pada kesempatan ini, FEB UGM diwakili oleh Prof. Dr. Didi Achjari, S.E., M.Com., Ak., CA. selaku Dekan, Gumilang Aryo Sahadewo, S.E., M.A., Ph.D. sebagai Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat, Kerjasama, dan Alumni, dan Prof. Amin Wibowo, S.E., M.B.A., Ph.D. selaku Ketua Program Studi Magister Manajemen. Sementara itu, delegasi dari PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia antara lain adalah Tomi Taufan (Head of Retail Business Department), Lindawaty (Senior Area Manager), Nur Widyatmoko (Junior Area Manager), I Gusti Ngurah Komang Suadnyana (Senior Investment Specialist), Arif Setyawan (Senior Investment Specialist), dan Ida Bagus Hari Suta Manuaba (Investment Specialist).
- Detail
- Ditulis oleh Rizal
- Kategori: Kerja Sama
- Dilihat: 995
Kamis (27/07), Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM) resmi menandatangani kerja sama dengan Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH). Penandatanganan tersebut dilaksanakan di Ruang Kertanegara, Lantai 2 Sayap Timur FEB UGM. Beberapa perwakilan dari FEB UGM maupun BPKH hadir pada kesempatan kali ini. Rangkaian kegiatan pun dimulai dengan doa bersama yang dipimpin oleh pembawa acara.
- Detail
- Ditulis oleh FEB UGM
- Kategori: Kerja Sama
- Dilihat: 1379
Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM) secara resmi menandatangani nota kesepahaman dan perjanjian kerja sama dengan Badan Kebijakan Perdagangan, Kementerian Perdagangan RI pada Rabu (17/5) dalam acara “Diseminasi Hasil Analisis Badan Kebijakan Perdagangan (BKPERDAG) Tahun 2023”. Kegiatan ini diselenggarakan secara luring di Auditorium Pusat Pembelajaran Lantai 8, FEB UGM dan disiarkan secara langsung melalui Kanal YouTube “Badan Kebijakan Perdagangan”. Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya oleh para hadirin dan dilanjutkan dengan pembacaan doa.
- Detail
- Ditulis oleh Merisa
- Kategori: Kerja Sama
- Dilihat: 1492
Jumat (20/01) Kantor Cabang Bank Syariah Indonesia (BSI) Yogyakarta mengadakan peresmian outlet baru Kantor Cabang Pembantu (KCP) di Universitas Gadjah Mada (UGM). Peresmian ini dihadiri oleh Direktur Utama PT Bank Syariah Indonesia Tbk Hery Gunardi bersama Rektor Universitas Gadjah Mada, Prof. dr. Ova Emilia, M.Med., Ed., Sp.OG(K)., Ph.D. sekaligus menyerahkan Laboratorium Kewirausahaan dan UMKM yang bekerja sama dengan Fakultas Ekonomika dan Bisnis UGM. Kegiatan ini merupakan langkah untuk berperan aktif dalam pemberdayaan UMKM. Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB) UGM juga turut menghadiri acara ini yang diwakili oleh Prof. Dr. Didi Achjari, S.E., M.Com., Akt., selaku Dekan FEB UGM, Gumilang Aryo Sahadewo, selaku Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat, Kerjasama, dan Alumni FEB UGM, dan Suyanto, S.E., M.B.A., Ph.D selaku Wakil Dekan Bidang Keuangan, Aset, dan Sumber Daya Manusia.
- Detail
- Ditulis oleh Kirana
- Kategori: Kerja Sama
- Dilihat: 1795
Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM) menjalin kerja sama dengan EdenFarm (PT Eden Pangan Indonesia) yang secara resmi ditandatangani saat acara Perjanjian Kerja Sama (PKS) pada Kamis (22/12). Acara diselenggarakan secara luring di Ruang Pertemuan Kertanegara FEB UGM yang dihadiri oleh perwakilan dari FEB UGM dan EdenFarm. Penandatangan perjanjian kerja sama tersebut dilakukan oleh David Setyadi Gunawan, selaku CEO EdenFarm, dan Gumilang Aryo Sahadewo, selaku Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat, Kerjasama, dan Alumni FEB UGM.
- Detail
- Ditulis oleh Merisa
- Kategori: Kerja Sama
- Dilihat: 1171
Jumat (09/12), Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM) mengadakan perjanjian kerja sama dengan Organisasi Riset Tata Kelola Pemerintahan, Ekonomi dan Kesejahteraan Masyarakat Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) mengenai kegiatan penelitian, pengkajian, pengembangan, dan inovasi di bidang ekonomi perilaku dan sirkular. Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang Kertanegara FEB UGM dan dihadiri oleh Dr. Agus Eko Nugroho, S.E., M.Appl.Econ. selaku Kepala Organisasi Riset dan Tata Kelola Pemerintah, Ekonomi dan Kesejahteraan Masyarakat, Badan Riset dan Inovasi Nasional, Ir. Ilyas Mansur, M.T., selaku Direktur Politeknik Negara Ujung Pandang Makassar, Drs. Zakaria, M.Pd., selaku Wakil Direktur Bidang Kerjasama Politeknik Negara Sriwijaya Palembang, Marwansyah, S.E., M.Ssi., Ph.D., selaku Direktur Politeknik Negeri Bandung, Ratih Indri Hapsari, ST., MT., Ph.D., selaku Pembantu Direktur IV Politeknik Negeri Malang, dan Dr. Afdawaiza, S.Ag., M.Ag. selaku Dekan Fakultas Ekonomika dan Bisnis Islam, Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta.
Halaman 2 dari 8