Tim Promax Sabet Juara Dua Management Marketing Plan Competition 2023
- Detail
- Ditulis oleh Adella
- Kategori: Prestasi
- Dilihat: 497
Tim Mahasiswa Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM) kembali mengukir prestasi gemilang di tingkat nasional. Tim Promax berhasil meraih juara dua dalam ajang Management Marketing Plan Competition 2023, dalam kegiatan Management Week (MJ-WEEK) 2023 yang diselenggarkaan di Universitas Udayana.
Tim Promax terdiri dari tiga mahasiswa program sarjana studi Manajemen angkatan 2021 yakni Jessica Ayu Christanty, Afdelia Eva Ayu Kirana, dan Rushafah Salsabila. Dalam kompetisi yang berlangsung pada bulan Oktober 2023 lalu tersebut, mereka sukses menyabet juara dua usai memecahkan kasus bisnis pada industri kerajinan tangan.
Afdelia menuturkan bahwa ia dan anggota tim lain tidak menyangka sekaligus merasa senang bisa menjadi top lima finalis dan berkesempatan untuk mengikuti rangkaian acara final di Bali. Dalam kesempatan tersebut tim Promax memaparkan solusi untuk kasus pemasaran sebuah industri kerajinan tangan premium di Bali, CV. Maharani, dalam meningkatkan ekspor ke pasar internasional, menarik perhatian buyer fair trade, serta memperluas pangsa pasar mereka di dalam negeri.
Saat presentasi, tim Promax dinilai langsung oleh Direktur CV. Maharani, Irene Setiawati dan President Indonesia Marketing Association (IMA) Denpasar, Gufron. Mereka juga berkesempatan untuk mengunjungi CV. Maharani yang sudah berkiprah di pasar Internasional. “Saat tiba hari pengumuman, saya dan tim tentu sangat deg-degan karena ini merupakan lomba pertama kami secara offline dengan waktu persiapan yang terbilang singkat,” kenang Jessica.
Management Marketing Plan Competition (MJ-MPC) merupakan kompetisi tahunan di bidang pemasaran yang menjadi bagian dari Management Week yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Udayana. Dalam kompetisi tersebut setiap tim diminta untuk memecahkan sebuah kasus mengenai permasalahan pemasaran suatu perusahaan dengan mengembangkan strategi pemasaran kreatif bagi merk lokal agar bisa bertahan hingga memenangkan persaingan, baik di skala nasional maupun internasional.
Reportase: Adella Wahyu Pradita