- Detail
- Ditulis oleh Adrian
- Kategori: Prestasi
- Dilihat: 26993
Dua tim mahasiswa Program Sarjana Fakultas Ekonomika dan Bisnis UGM, Tim Grande dan Tim Completeness, berhasil memperoleh juara Pertama dan Ketiga dalam kompetisi audit berjudul The 17th Competition, Conference, Training, and Company Visit (ATV) yang diselenggarakan oleh Studi Profesionalisme Akuntan (SPA) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (FEB UI).
- Detail
- Ditulis oleh Ratnayunia
- Kategori: Prestasi
- Dilihat: 26442
Mahasiswa Program Sarjana Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM) meraih Juara Kedua dalam kompetisi Semarak Bidikmisi Prestatif (SBMP) 2017 yang diselenggarakan oleh Universitas Diponegoro. Tim yang beranggotakan Hanif Ratnayunia Wijajna (Ilmu Ekonomi 2014), Abdul Qodri Susamto (Manajemen 2014), Arif Rohman Mu’tasim (Manajemen 2014), memperoleh penghargaan juara setelah mengeliminasi lebih dari seratus peserta dari berbagai universitas.
- Detail
- Ditulis oleh Nadia
- Kategori: Prestasi
- Dilihat: 27947
Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh mahasiswa-mahasiswi Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada. Tim Universitas Gadjah Mada yang terdiri dari Nadia Putri Lingga (Akuntansi 2015), Reza Fernandes (Ilmu Ekonomi 2015), and Ega Kurnia Yazid (Ilmu Ekonomi 2015) berhasil meraih juara pertama dalam ajang kompetisi bisnis shariah berjudul Sharia Economic Acts in Innovation (SESSION) - Shariah Business Solution yang diselenggarakan oleh Lembaga Kemahasiswaan Shariah Economic Forum Universitas Gadjah Mada.
- Detail
- Ditulis oleh Qodri
- Kategori: Prestasi
- Dilihat: 27022
Tim mahasiswa Program Sarjana Fakultas Ekonomika dan Bisnis UGM yang beranggotakan Farhan Noer Widagdo (Manajemen 2014), Dwi Wisnu Pradana (Manajemen 2014) dan Abdul Qodri Susamto (Manajemen 2014) berhasil meraih juara pertama dalam Management Case Analysis Competition, M-SESSION 2017 yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Jurusan Manajemen Universitas Jenderal Soedirman (UNSOED), Purwokerto, pada 30 Oktober-3 November 2017.
- Detail
- Ditulis oleh Belfast
- Kategori: Prestasi
- Dilihat: 23498
Kolaborasi antara Dominikus Belfast (Akuntansi 2015), Benedicta Yuventa (Arkeologi 2015) dan Elisabeth Hertami (Arkeologi 2015) dalam Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional (LKTIN) 2017 berbuah manis. Ketiganya meraih Juara 3 dalam kompetisi bertema "Optimalisasi Potensi Ekonomi Kreatif Berbasis Kearifan Lokal Menuju Sustainable Development Goals" yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Trunojoyo Madura (UTM).
- Detail
- Ditulis oleh Wida
- Kategori: Prestasi
- Dilihat: 28554
Mahasiswa Program Sarjana Fakultas Ekonomika dan Bisnis UGM, Wida Reza Hardiyanti (Ilmu Ekonomi 2014) memperoleh juara 1 dalam National Islamic Essay Competition Great Muharram Festival yang diadakan oleh Universitas Negeri Semarang (UNNES) pada tanggal 3-4 November 2017.
Halaman 37 dari 45